Yohanes 3:16 | Tuhan itu Baik untuk semua Orang, Kecuali Saya!

Renungan Khotbah Tafsir Yohanes 3:16 Di mana kebaikan Tuhan sewaktu satu persoalan terjadi dalam kehidupanku
Yohanes 3:16

Tuhan itu Baik untuk semua Orang, Kecuali Saya! — Syalom semua teman-teman muda! Apa kabar? Wah tidak terasa ya sudah Natalan lagi nih kita. Tahun ini, kalau dihitung-hitung, berarti sudah berapa kali ya dalam hidup kita ini kita Natalan?? Banyak bener!

Kalau begitu boleh dong saya nanya ini sekarang: Apa artinya Natal buat kamu?? Tema kita bilang bahwa "Tuhan itu baik untuk semua orang!"

Sebenernya nih ya, kalau mau jujur mah sebenernya ada sedikit ganjalan mungkin dari tema kita sekarang ini ...

Tuhan itu baik? Ya, Tuhan emang baik! Untuk semua orang? Iya, semua orang. Kecuali saya!

Oh ... ada buktinya kok kalau memang kenyataannya Tuhan itu gak terlalu sebaik itu sama saya.

Kemana Tuhan sewaktu ... ???
Di mana Tuhan ketika saya ... ???
Kok malah begini? Kok malah begitu sih Tuhan???

Saya punya slide
(tentang orang yang menjatuhkan diri dari apartemennya di lantai 10 - bunuh diri)

Akhir-akhir ini kan yang terjadi di tv kan yang kayak beginian banyak ya ...

Kenapa itu bisa terjadi? Salah satu jawabannya ya karena mereka gak bisa menemukan "di mana kebaikan Tuhan sewaktu satu persoalan terjadi dalam kehidupan mereka". Akhirnya ...

Pertanyaan penting: Buat kamu pribadi, apakah betul Tuhan itu baik??

Betul! Amin?

Kalau begitu tunjukkan di mana kebaikan Tuhan di saat kita memiliki satu pergumulan, kalau memang Tuhan itu baik untuk kamu, untuk kita semua (Sharing)

Saya punya satu video lagi ...


Yohanes 3:16
Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

Karena begitu besar!

Garis bawahi kata "binasa"

Saya lihat kata aslinya dalam bahasa Yunani, arti kata "Apollumi" (binasa) itu adalah Kehancuran, Kekalahan, Rusak, Menjadi tidak berguna!!

Lalu di mana kebaikan Tuhan? Kasih Tuhan kepada kita ini yang "calon binasa semua sebenarnya" ???

Lihatlah peristiwa Natal itu sendiri - Allah sedang menunjukkan kasih-Nya yang teramat besar kepada kita dengan cara: Menolak untuk tinggal diam melihat kita - manusia menuju pada "apollumi", kebinasaan (Kehancuran, Kekalahan, Rusak, Menjadi tidak berguna!!).


Saya punya dua contoh dalam Alkitab. Yang satu adalah Yusuf dan yang satu lagi namanya Yusuf

Yusuf dalam Perjanjian Lama

Kurang menderita gmana nih orang yang namanya Yusuf:
- dimusuhi oleh saudara sedarahnya sendiri sampai mau di bunuh tapi akhirnya cuma dijual - dibuang aja
- dikerjain sama istri bos
- masuk penjara
- dilupakan oleh teman

Akan tetapi, apa kata Yusuf?

Kejadian 50:20
Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar.

Yusuf dalam Perjanjian Baru

Matius 1:18-25

Mari kita lihat seberapa menderitanya dia:
- Tunangan
- Tiba-tiba ..... Euhhghhh .. ngenes gak sih kalau dah gitu ...

Tetapi yang luar biasa adalah dengan pergumulan yang seberat itu ... baik Yusuf atau pun Yusuf tetap bisa bertahan dan pada akhirnya mereka bisa melihat kebaikan Tuhan di balik semua yang terjadi dalam lembaran kehidupan mereka waktu itu.

Tiga kunci dalam menemukan Kebaikan Tuhan

1. Allah punya tujuan di dalam kehidupan kita.

Yohanes 3:16 - Tujuan Allah adalah agar kita tidak binasa, tidak hancur, tidak terjebak, tidak rusak dalam situasi kalah kita .. Akan tetapi menjadikan kita "seseorang yang berguna"!

Jalannya memang tidak mudah!! Banyak batu, kerikil dan jalan terjalnya.

Ibarat orang mau naik gunung ... tujuannya ke puncak gunung, meskipun jalannya terjal tapi karena itulah satu-satunya jalan menuju puncak gunung, maka dia rela untuk melanjutkan perjalanannya meskipun jalannya nanjak!

2. Karena Allah punya tujuan, makanya Allah tidak akan menyerah terhadap diri kita, kehidupan kita ...

Cek ya ... dari mulai zaman Adam: kirim nabi-nabi, hakim-hakim, kirim diri-Nya sendiri, kirim Roh Kudus ... bukankah itu semua cara Allah dalam menunjukkan keyakinannya dan perjuangannya untuk membawa kita kepada kehidupan yang kekal .. supaya kita tidak binasa.

3. Tugas kita, bagian kita: mempercayai Dia dan ikut bersama memperjuangkan masa depan kehidupan kita dengan Tuhan.

Visual: Kado

Seringnya .. Tuhan itu kalau mau kasih sesuatu kepada kehidupan kita ... bungkus awalnya tuh kelihatannya gak ada bagus-bagusnya acan!! Akan tetapi .. dibalik "bungkus" yang tampak buruk itu biasanya Tuhan menyediakan "harta di balik bejana yang tampak buruk itu".

Sebab Allah yang telah berfirman: "Dari dalam gelap akan terbit terang!", Ia juga yang membuat terang-Nya bercahaya di dalam hati kita, supaya kita beroleh terang dari pengetahuan tentang kemuliaan Allah yang nampak pada wajah Kristus. II Korintus 4:6

Allah itu terlalu baik untuk tidak bermurah hati. Allah itu terlalu bijaksana untuk menjadi bingung. Ketika aku tidak bisa melacak tangan-Nya (mengerti perbuatan Tuhan), aku selalu dapat mempercayai hati-Nya. (Pepatah)

You may like these posts

  1. To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>
  2. To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>