Yosua 14:6-15 | Yang Lansia, Yang Berkarya

Yosua 14:6-15

Yang Lansia, Yang Berkarya — Ini saya pernah baca di buku, tapi saya lupa detailnya bagaimana. Tentang asal usul pensiun.

Jadi ceritanya dulu itu pensiun diterapkan oleh seorang petinggi pemerintahan Jerman pada waktu itu untuk, coba tebak untuk apa ... Untuk menyingkirkan saingannya yang sudah berumur di atas 60 tahun pada waktu itu supaya tidak mencalonkan diri dalam pemilihan presiden Jerman pada waktu itu.

Akhirnya ketemu juga datanya:
Ketika Bismark menjadi duta Jerman pada tahun 1870-an, ia mengamati bahwa boleh dikata semua musuh politiknya yang kuat adalah orang-orang yang berusia 65 th. atau lebih tua. Kemudian ia membujuk agar badan legislatif Jerman untuk membuat undang-undang yang mengharuskan orang pensiun di usia 65 th. Sungguh suatu tragedi, mendorong orang pensiun padahal mereka justru berada di puncak intelek, hikmat, dan pengalaman mereka! (Zig Ziglar, You Can Reach The Top, 135)

Memang benar bahwa di usia lanjut, kita akan dengan mudahnya bertemu berbagai kelemahan fisik yang membuat kita rentan sakit dan lemah.

Tetapi di sisi yang lain, jangan lupakan bahwa orang tua kita yang sudah lansia itu memiliki sejuta pengalaman: pahit – manis – asam nya kehidupan ini yang pastinya akan sangat berguna untuk mereka-mereka yang masih berusia muda.

Dalam pembacaan Alkitab kita hari ini, Yosua 14:6-15, kita bertemu dengan seseorang yang sedang meyakinkan dirinya kepada orang lain bahwa "walau memang sudah tidak muda lagi, aku tetap bisa berbuat sesuatu."
Yosua 14:6-15
Kaleb mendapat Hebron
14:6 Bani Yehuda datang menghadap Yosua di Gilgal. Pada waktu itu berkatalah Kaleb bin Yefune, orang Kenas itu, kepadanya: "Engkau tahu firman yang diucapkan TUHAN kepada Musa, abdi Allah itu, tentang aku dan tentang engkau di Kadesh-Barnea.
14:7 Aku berumur empat puluh tahun, ketika aku disuruh Musa, hamba TUHAN itu, dari Kadesh-Barnea untuk mengintai negeri ini; dan aku pulang membawa kabar kepadanya yang sejujur-jujurnya.
14:8 Sedang saudara-saudaraku, yang bersama-sama pergi ke sana dengan aku, membuat tawar hati bangsa itu, aku tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati.
14:9 Pada waktu itu Musa bersumpah, katanya: Sesungguhnya tanah yang diinjak oleh kakimu itu akan menjadi milik pusakamu dan anak-anakmu sampai selama-lamanya, sebab engkau tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati.
14:10 Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya. Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa, dan selama itu orang Israel mengembara di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur delapan puluh lima tahun aku hari ini;
14:11 pada waktu ini aku masih sama kuat seperti pada waktu aku disuruh Musa; seperti kekuatanku pada waktu itu demikianlah kekuatanku sekarang untuk berperang dan untuk keluar masuk.
14:12 Oleh sebab itu, berikanlah kepadaku pegunungan, yang dijanjikan TUHAN pada waktu itu, sebab engkau sendiri mendengar pada waktu itu, bahwa di sana ada orang Enak dengan kota-kota yang besar dan berkubu. Mungkin TUHAN menyertai aku, sehingga aku menghalau mereka, seperti yang difirmankan TUHAN."
14:13 Lalu Yosua memberkati Kaleb bin Yefune, dan diberikannyalah Hebron kepadanya menjadi milik pusakanya.
14:14 Itulah sebabnya Hebron menjadi milik pusaka Kaleb bin Yefune, orang Kenas itu, sampai sekarang ini, karena ia tetap mengikuti TUHAN, Allah Israel, dengan sepenuh hati.
14:15 Nama Hebron dahulu ialah Kiryat-Arba; Arba ialah orang yang paling besar di antara orang Enak. Dan amanlah negeri itu, berhenti berperang.
Yups, kita bertemu dengan Kaleb, opa Kaleb, yang sedang menghadap Yosua.

Yosua 14:7-11
Aku berumur empat puluh tahun, ketika aku disuruh Musa, hamba TUHAN itu, dari Kadesh-Barnea untuk mengintai negeri ini; dan aku pulang membawa kabar kepadanya yang sejujur-jujurnya. Sedang saudara-saudaraku, yang bersama-sama pergi ke sana dengan aku, membuat tawar hati bangsa itu, aku tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati. Pada waktu itu Musa bersumpah, katanya: Sesungguhnya tanah yang diinjak oleh kakimu itu akan menjadi milik pusakamu dan anak-anakmu sampai selama-lamanya, sebab engkau tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati. Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya. Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa, dan selama itu orang Israel mengembara di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur delapan puluh lima tahun aku hari ini; pada waktu ini aku masih sama kuat seperti pada waktu aku disuruh Musa; seperti kekuatanku pada waktu itu demikianlah kekuatanku sekarang untuk berperang dan untuk keluar masuk.

Takut Dipandang Sebelah Mata?

Apa yang ada dalam pikiran Kaleb pada waktu itu sehingga harus menceritakan ‘panjang lebar’ tentang kisah perjalanan hidupnya dari sewaktu masih berumur 45 tahun hingga hari ini, 85 tahun?

Ketebaklah apa yang ada di dalam pikiran Kaleb pada waktu itu: Kaleb takut Yosua tidak mengizinkannya untuk berperang dan merebut Hebron.

Pertimbangkan pula hal ini, Yosua 14:12. Siapa yang ada di Hebron? Raksasa! Keturunan Enak. (Di masa Daud, kita mengenal salah satunya, yaitu: Goliath).

Happy Ending. Yosua mengijinkan Kaleb untuk menduduki Hebron dan tempat itu menjadi milik pusaka Kaleb sampai sekarang ini (Yosua 14:14).

Usia Lansia, Semangat Muda

Seseorang pernah mengatakan, "Tidak ada orang yang terlalu tua selain mereka yang telah kehilangan semangat."

Itulah yang diperlihatkan oleh Kaleb dan banyak orang tua kita yang tercatat dalam sejarah karena prestasinya justru hadir di kala usia senja.

Contoh yang lain di masa kini? Banyak.

Kolonel Sanders, memulai usahanya – KFC – di usia 66 tahun.

Henry Ford. Seorang pengusaha kebangsaan Amerika. Beliau adalah pemilik dari Ford Motor Company, yang pada tahun 2011 mempunyai pendapatan sekitar US$ 136,26 milyar. Ford mengenalkan V-8 Engine, sebuah mesin mobil yang masih jarang digunakan pada abad 19 saat Ford berumur 69 tahun

Ronald Reagan, orang tertua yang pernah disumpah menjadi presiden Amerika saat berumur 69 tahun. Beliau adalah presiden Amerika ke-40, masa jabatan 1981-1989

... Dan masih banyak lagi.

Opa dan Oma gak ngiri melihat mereka yang sudah lanjut usia tapi tetap bisa berkarya hebat?

Menurut Opa dan Oma, apa saja sih kelebihan seseorang yang sudah memasuki usia lanjut? Karya seperti apa di hari ini yang bisa tetap kita lakukan bagi keluarga, jemaat, masyarakat dan terlebih bagi Tuhan?

Masa muda dikayakan dengan impian-impian tentang masa depan, masa tua dimiskinkan dengan penyesalan-penyesalan masa lalu. (Rochedepre)

You may like these posts

  1. To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>
  2. To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>